Sabtu, 14 Mei 2016

Ada Apa Dengan Sumatra

Peta Pulau Sumatra
Peta Pulau Sumatra
Ada apa dengan Sumatra adalah suatu pertanyaan yang menarik, karena itulah salah satu alasan kami membuat blog lintas sumatra ini. Bagi beberapa orang tentulah sumatra menjadi tempat menarik, seperti halnya juga punya ketertarikan dengan Sumatra. Kenapa sumatra yang dipilih? Kenapa bukan Jawa, atau Kalimantan, atau Sulawesi, atau Papua, atau Bali? Bukan berarti tempat lain seperti yang disebut diatas tidak menarik, namun blok ini ingin fokus membahas hal-hal yang terkait dengan Sumatra.

Sumatra adalah salah satu pulau nomor urut 6 dalam daftar pulau-pulau terbesar di dunia merupakan suatu pulau yang sangat menarik. Di pulau ini terdapat tempat-tempat yang memiliki keindahan alam yang menarik sehingga bisa dijadikan sebagai tempat tujuan wisata, mulai dari pemandangan pantai, pemandangan laut, pemandangan gunung dan perbukitan, pemandangan danau, pemandangan air terjun, pemandangan lembah dan sungai. Selain itu pulau Sumatera yang panjangnya sekitar 2000 km dari ujung utara ke ujung selatan didiami oleh berbagai suku bangsa yang memiliki culture dan budaya yang beragam. Ini juga bisa dijadikan sebagai objek wisata.

Pulau Sumatra memiliki keanekaragaman flora dan fauna yang merupakan bagian dari kekayaan alam Indonesia yang sangat tinggi nilainya. Hutan-hutan Indonesia memiliki berbagai jenis tumbuhan yang memiliki manfaat buat kehidupan manusia karena bisa dimanfaatkan dalam kehidupan manusia. Hutan Indonesia menjadi bagian dari paru-paru dunia yang mempengaruhi system lingkungan hidup secara global. Dunia fauna di Sumatra memiliki hewan-hewan yang beraneka ragam seperti harimau sumatra, gajah sumatra, badak sumatra, orang utan sumatra, dan jenis-jenis binatang lainnya.

Selain itu pulau Sumatra juga memiliki kekayaan alam yang melimpah mulai dari sumber daya alam berupa hutan dengan segala isi dan penghuninya menjadi kekayaan alam yang menarik untuk diketahui. Demikian juga sumber daya yang ada di sumatra yang menyebar di seluruh pulau misalnya sumber energi alam, bahan tambang mineral dan batuan dan lain-lain.

Pulau Sumatra memiliki kesuburan yang baik buat tumbuhan, sehingga banyak jenis tumbuhan yang bisa bertumbuh dengan baik di pulau ini. Dengan kondisi tanah tertentu Pulau Sumatra menjadi pusat perkebunan dengan tanaman unggul tertentu. Banyak perkebunan-perkebunan yang berkembang dan besar yang menghasilkan produk perkebunan yang terbaik, antara lain perkebunan sawit, perkebunan karet, perkebunan teh, dibeberapa tempat ada perkebunan sayur dan bunga serta perkebunan kopi yang menghasilkan kopi sumatra yang terkenal enak dan citra rasanya khas tersebar di berbagai tempat di pulau Sumatra.

Selain itu sumatra menjadi salah satu pusat pertumbuhan ekonomi di Indonesia dengan semakin meningkatnya usaha-usaha pembangunan dan kegiatan ekonomi menjadikannya menjadi pusat pengembangan ekonomi di bagian barat Indonesia. Berbagi pembagunan khususnya pembangunan infrastuktur sedang dijalankan oleh Indonesia, misalnya pembangunan tol trans sumatra yang akan menghubungkan kota-kota utama di pulau Sumatra. Jalan tol sumatra ini akan membuat peningkatan arus transportasi di dalam pulau Sumatra melengkapi jaringan jalan yang sudah ada sebelumnya yang dikenal dengan jalan Lintas Sumatra. Ini akan membuat pulau Sumatra menjadi lebih menarik.

Selain itu ada apa lagi dengan sumatra? Selain potensi alam dan budaya seperti yang sudah disebut di atas, hal lain yang menarik pada pulau Sumatra adalah letak atau posisi pulau Sumatra. Berada pada bagian barat Indonesia pulau Sumatra menjadi pintu gerbang Indonesia untuk berhubungan dengan negara-negara lain yang letaknya diarah barat Indonesia dan juga dengan negara-negara yang ada di bagian utara. Letak pulau Sumatra yang strategis ini menguntungkan buat masyarakat yang ada disana karena pulau Sumatra akan lebih mudah dijangkau oleh negara-negara luar yang ada di sekitarnya. Hal ini sudah terbukti karena menurut catatan sudah sejak lama beberapa daerah di Sumatra sudah mempunyai hubungan terutama hubungan dengan para pedagang yang datang ke sumatra.

Salah satu contoh adalah kota Barus yang sudah sejak lama didatangi oleh para pedagang untuk melakukan aksi jual beli dengan masyarakat setempat. Bahkan dengan kedatangan para pedagang ini membuag semakin bervariasinya budaya dan adat penduduk wilayah nusantara pada saat itu.
Demikian banyak hal yang menarik mengenai pulau sumatra, namun akan kita lanjut membukanya dalam artikel- artikel berikutnya.

Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>
EmoticonEmoticon