Selasa, 23 Mei 2017

Iboih, Si Cantik di Ujung Barat Indonesia

Sabang, wilayah paling barat Indonesia punya deretan pantai eksotis. Salah satunya adalah Pantai Iboih yang sekali seumur hidup kamu harus ke sini.

Berada di sebelah timur Pulau Sabang, Iboih memiliki pantai yang cantik menggoda. Pasir putih, laut biru, langit yang cerah dan Pulau Rubiah di seberang pantai menjadi pemandangan utama di Iboih.

Bayangkan, kamu duduk di atas pasir lembut dengan pemandangan hijau Pulau Rubiah dan cakrawala biru ditemani oleh belaian angin lembut dan sinar matahari. Liburan impian.

Iboih, Si Cantik di Ujung Barat Indonesia
Iboih, Si Cantik di Ujung Barat Indonesia


Sabang pun terus 'merias' diri dengan melengkapi fasilitas-fasilitas penunjang pariwisata. Di depan pantainya pun terdapat masjid, atm, toko oleh-oleh serta lahan parkir.

Pengunjung bebas untuk mengeksplore daerah Iboih. Kental dengan syariat islam, bukan berarti pantai ini tak bisa dinikmati.

Kamu boleh berpakaian bebas asalkan sopan. Bagian ketiak tidak kelihatan dan celana di bawah lutut. Turis pun menaati peraturan ini lho!



Mau liburan ke sini? Jalur Pantai Iboih belum memiliki transportasi publik. Sehingga kamu harus menyewa mobil, motor atau kapal untuk sampai ke sini.

Untuk mobil memakan waktu tempuh sekitar 20 menit, motor dan kapal sekitar 45 menit. Harga yang ditawarkan pun bervariasi.

Kalau mau ke Sabang denga motor kamu bisa datang ke penyewaan motor di kota atau pun di Pelabuhan Balohan dengan harga Rp 100.000 pwr hari. Untuk penyewaan mobil juga variasi mulai dari Rp 600.000 - Rp 800.000 per hari. Tergantung dari merk mobil.

Penyewaan kapal bisa dibilang cukup mahal, sekitar Rp 1.000.000 per boatnya. Boat ini cukup untuk 5 orang.

Yuk ke liburan ke Sabang!

Detik

Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>
EmoticonEmoticon