Oleh : Bayu Derriansyah
Puluhan titik panas (hotspot) masih tampak muncul di sejumlah wilayah di Pulau Sumatera. Pagi ini, Senin (5/8/2019), ada 65 titik panas yang terdeteksi di Pulau Sumatera.
65 titik panas tersebut tersebar di enam provinsi. Dengan 50 persen dari jumlah tersebut berada di Provinsi Riau, yakni berjumlah 33 titik.
Sementara selebihnya berada di Provinsi Jambi 12 titik, Lampung 10 titik, Sumatera Selatan 5 titik, Bangka Belitung 4 titik dan Kepulauan Riau 1 titik panas
Prakirawan BMKG Pekanbaru, Gita Dewi Siregar menyebutkan, 33 titik panas yang berada di Provinsi Riau tersebar di lima wilayah kabupaten.
“Titik panas terbanyak masih berada di wilayah Kabupaten Indragiri Hilir, yang berjudul 14 titik. Kemudian Siak 10 titik, Kepulauan Meranti 5 titik, serta di Rokan Hilir dan Indragiri Hulu masing-masing ada 2 titik,” paparnya.
Gita mengatakan, dari 33 titik panas yang terdeteksi di Riau, 19 diantaranya berada pada tingkat kepercayaan lebih dari 70 persen. Dan diduga kuat merupakan titik kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).
“Ada 19 titik berada pada level confidence lebih dari 70 persen, yaitu di Kepulauan Meranti 2 titik, Rokan Hilir 2 titik, Indragiri Hulu 1 titik, Siak 6 titik, dan Indragiri Hilir 8 titik,” pungkasnya. bayu/jss
Untuk menyisipkan kode pendek, gunakan <i rel="code"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan <i rel="pre"> ... KODE ... </i>
Untuk menyisipkan gambar, gunakan <i rel="image"> ... URL GAMBAR ... </i>
EmoticonEmoticon